Andesit Bintik Sinergi Solusi Proyek Andesit Tahun 2021

Kelangkaan bahan baku andesit yang terjadi sejak november 2020 hingga saat ini merupakan kejadian yang selalu berulang setiap tahun nya karena musim penghujan, kelangkaan bahan baku andesit di akhir tahun 2020 dan awal tahun 2021 dikarenakan terdampak cuaca ekstrem sesuai ramalan BMKG dimana terjadi fenomena alam La Nina yang diprediksi terjadi di bulan November 2020 sampai dengan bulan maret 2021, dimana fenomena La Nina ini akan meningkatkan curah hujan dengan intensitas yang tinggi. Kelangkaan bahan baku andesit juga diperparah dengan kesalahan pengambilan keputusan oleh pemilik bahan baku utama akibat beberapa berita Hoax terkait proyek besar yg dijalankan di awal tahun 2020 lalu.

Andesit bintik sinergi adalah jenis andesit yg ditambang dilokasi baru, dan sudah dipersiapkan jauh-jauh hari sebagai langkah antisipasi dan solusi untuk menghadapi kompleksitas persoalan kelangkaan batu andesit yang terjadi berulang setiap tahun nya dimusim hujan. Akses jalan yg mudah, jarak yang dekat ke jalan utama adalah kunci dasar untuk menjamin ketersediaan bahan baku andesit ini sepanjang tahun baik di musim panas ataupun dimusim hujan.

Upaya mempermudah akses jalan ini butuh investasi dan keseriusan, serta komitmen yang kuat dari berbagai pihak yang bersinergi untuk menghadapi berbagai kendala di musim hujan. Komitmen yg kuat itu belum tentu dimiliki oleh penambang batu andesit dan pabrik andesit serta supplier andesit jenis lainya karena umumnya penambang, pabrik, serta supplier batu andesit hanya ingin mengeruk keuntungan sesegera mungkin sebanyak banyaknya tanpa memikirkan ketersediaan bahan baku andesit di musim hujan ataupun panas untuk periode bertahun tahun kedepanya.

Stock Andesit Bintik Sinergi Solusi Proyek Andesit Tahun 2021

Pembuatan jalan berbatu yang sudah dilakukan sejak musim kemarau akan mempercepat jarak tempuh dan meminimalisir kendala-kendala distribusi bahan baku andesit dari lokasi tambang ke jalan utama sampai ke pabrik pemotongan. Resiko terhambatnya supply andesit bintik sinergi masih mungkin terjadi jika ada bencana alam ataupun infrastruktur jalan utama yg longsor atau jembatan akses vital dua wilayah yang ambruk dimana hal-hal tersebut memang sudah diluar kendali dan jangkauan untuk di antisipasi. Hal selanjutnya yang bisa dilakukan untuk meningkatkan jaminan ketersediaan bahan baku adalah dengan menyimpan atau stok bahan baku tersebut di kawasan yang dekat dengan pabrik kami sinergi stone sebanyak mungkin.

Andesit bintik sinergi adalah jenis andesit berwarna abu-abu (grey) berbintik-bintik hitam kecil samar. Batu andesit ini merupakan jenis batuan andesit terkeras dibawah granit alam tingkat kekerasanya. Warna abu-abu andesit bintik sinergi berada di tengah tengah antara warna andesit abu muda (light grey) dan andesit abu tua (dark grey) yang dulu banyak beredar dipasaran dan telah habis di tambang lokasi galian nya sejak tahun 2000 sd 2018.

Andesit bintik sinergi (grey) dari segi warna sangat fleksibel karena dapat disesuaikan dengan target warna yang diinginkan dan disesuaikan dengan finishing nya.

Misalnya, kebutuhan andesit dengan kombinasi warna light grey dan dark grey maka anda dapat mengaplikasikan kombinasi andesit bintik sinergi dengan pola pemasangan kombinasi dengan finishing andesit rata mesin dan andesit bakar (grey), jika andesit bintik sinergi bakar (grey) ini ingin lebih ke tingkat abu-abu gelap (darkgrey) anda bisa menambahkan aplikasi coating tipe gloss atau wet look sebagai finishing akhirnya atau jika anda menginginkan warna andesit bintik sinergi tersebut hitam pekat maka anda dapat mengaplikasikan dengan coating warna hitam (black) atau coating candi. Andesit bintik sinergi juga dapat dicat warna warni seperti hijau,merah, kuning dll dengan menggunakan cat besi. Karakteristik batu andesit yang berpori memungkinkan cairan coating atau cat meresap kedalam lapisan batuan andesit dan membuat warnanya tidak mudah pudar dan tahan lama meskipun tergesek sepatu pejalan kaki ataupun dilintasi ban kendaraan bermotor.

tambang batu andesit bintik

Keseragaman warna memang sangat sulit di capai untuk produk andesit jenis apapun, seperti diketahui bersama batu andesit adalah produk alam atau lapisan batuan di dalam tanah yang digali dan tidak diketahui dan tidak dapat dipilih agar warnanya seragam. Akan tetapi dengan menentukan galian dilokasi yang sama atau dikawasan lahan yang sama akan meningkatkan peluang untuk menghasilkan batu andesit dengan karakter yang sama baik dari tingkat kekerasan, corak ataupun warnanya.

Andesit bintik sinergi memiliki karakter yg hampir sama dengan jenis andesit grey yg sudah beredar lama dipasaran saat ini seperti andesit bintik cipanca, ciberem, manceri, gunung koneng, sukamandi, andesit banjarnegara dan andesit tulungagung. Karenanya andesit bintik sinergi ini sangat mudah di terima oleh proyek ataupun pasar karena tak perlu merubah spek dasar yang sudah berjalan dan berproses selama ini. Andesit bintik sinergi juga dapat di aplikasikan dengan berbagai variasi finishing seperti rata mesin, rata alam, bakar (flamed), honed (poles doff) dan polished (kilap).

Tingkat kekerasan andesit bintik sinergi yang lebih tinggi dibandingkan jenis andesit lainya membuat batu andesit ini sangat cocok diaplikasikan di berbagai proyek fasilitas umum seperti pedestrian di trotoar jalan utama, taman kota, alun-alun, pedestrian dan halaman parkir di MRT, stasiun kereta api, bandara (airport), pelabuhan, mall, hotel, rumah sakit, tempat ibada, tempat wisata dan cagar budaya, serta untuk jalan raya dikota kota besar pengganti aspal agar lebih artistik dan diharapkan kedepanya bisa diaplikasikan di jalan raya untuk ibukota baru dimana sesuai tema “green city” dengan nuansa alam yg dominan.

Ketersediaan bahan baku andesit bintik sinergi saat ini yang sangat berlimpah akan memberikan solusi dan kepastian kepada proyek agar dapat terlaksana tepat waktu, adapun beberapa proyek andesit volume besar yang sudah masuk ke database sinergistone sampai bulan januari 2021 ini yg akan segera dikerjakan adalah proyek Borobudur, trotoar labuan bajo, trotoar palembang, trotoar di padang panjang, trotoar di kota kupang, halaman parkir sirkuit mandalika NTB, trotoar di ibukota jakarta, trotoar dikota solo dan mungkin masih banyak lagi yang akan menyusul kemudian mengingat banyak proyek yang tertunda akibat pandemi global covid 19 yang seharusnya dilaksanakan dari tahun 2020 yang lalu.

Baca artikel kami tentang sistem pembayaran proyek dan transparansi anggaran.

Bahan baku andesit bintik sinergi ini tersedia hingga ukuran yang paling besar 60x120cm, jadi jika ukuran besar saja sangat berlimpah ketersediaanya apalagi untuk ukuran kecil seperti 40x40cm, 30x30cm, 20x20cm dan lainya. Spesifikasi andesit ukuran apapun dan ketebalan berapapun, berikut total volume serta target waktu pelaksanaan dapat dikomunikasikan secara detail dengan kami agar kami dapat melakukan perencanaa yang seksama terkait distribusi bahan baku, kapasitas produksi dan pengiriman sesuai kebutuhan proyek yang anda butuhkan. Baca artikel kami tentang menunda pemesanan batu alam sama saja dengan menantang alam.

Hingga tulisan ini dibuat distribusi batu andesit bintik sinergi masih hanya ke pabrik sinergistone sendiri belum disebarkan ke pabrik pabrik andesit skala kecil, hal ini dikarenakan armada angkutan yang masih terbatas hanya tersedia 6 truck dengan target pengiriman bahan baku 12 truck per hari ke pabrik sinergistone sendiri. Armada angkutan ini dapat ditingkatkan secara cepat dan signifikan jika memang kondisinya diperlukan, intinya kami masih menunggu order dari proyek andesit volume besar yang masuk lebih dulu dan akan kami prioritaskan dan dikejar produksinya dan diselesaikan secepat mungkin. Ini penting kami atur waktunya mengingat proyek besar lain nya yang akan bertumpuk di tahun 2021 ini akan kami bantu sebanyak dan semaksimal mungkin.

Kami juga mengingatkan untuk proyek andesit dimanapun agar tidak menunda order batu andesitnya dan harus mempersiapkan setok sesuai kebutuhan proyek anda sedini mungkin, hal ini dikarenakan cuaca ekstreme yang masih berlangsung dan akan terjadinya penumpukan order batu andesit sepanjang tahun 2021.

Oleh
Slamet Hidayatuloh,S.Pi
Direktur cv.sinergistone

Penulis

  • kontak slamet hidayatullah owner cv sinergi stone

    Slamet Hidayatullah adalah owner CV Sinergi Stone, produsen batu alam andesit Cirebon. Pabrik batu alam andesit berada di Jalan Raya Ki Ageng Tepak Desa Balad Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon , Jawa Barat. Pabrik batu alam Sinergi Stone telah berpengalaman sejak 2009 untuk pengadaan material batu andesit di proyek pemerintah dan swasta. Silakan hubungi kami untuk order batu alam andesit

    Lihat semua pos

2 pemikiran pada “Andesit Bintik Sinergi Solusi Proyek Andesit Tahun 2021”

  1. – Mohon kirimkan macam produk batu andesit untuk rumah tinggal.
    – Harganya
    – Lokasi pabrik unt kami dapat berkunjung (map lokasi by Gmap atau )
    – Hari/jam kerja operasional
    Trm ksh

    Balas

Tinggalkan komentar


Butuh Penawaran Harga Batu Andesit Terbaru?

Bila Anda memerlukan penawaran harga batu andesit, Sinergi Stone adalah pilihan yang tepat untuk Anda. Kami menyediakan berbagai macam batu andesit berkualitas tinggi yang cocok untuk berbagai proyek konstruksi dan desain.

Dengan pengalaman dan komitmen kami dalam menyediakan produk berkualitas, kami siap memenuhi kebutuhan Anda dalam hal batu andesit. Sinergi Stone telah berpengalaman dalam pengadaan proyek batu andesit, baik pemerintah maupun swasta.

Chat 081222950965

penjual batu alam andesit